Jumat, 24 Desember 2010
Hanya Butuh Tiga Menit Menilai Seorang Pria
Wanita juga cepat dalam menilai baik-tidaknya interaksi si Pria dengan teman-teman si wanita, dan apakah Ia seorang yang sukses atau ambisius. Jadi perlu di pertimbangkan tiga menit pertama adalah sangat penting bagi seorang pria jika ingin membuat wanita terkesan. Penampilan dan sopan santun ternyata punya peran utama.
Berdasarkan studi, cewek jarang berubah pikiran lagi, mereka yakin akan kebenaran asumsi dan penilaian yang sudah dibuat. Studi terhadap 3.000 orang dewasa itu dimuat dalam buku yang ditulis Ben Kay. Para peneliti menemukan bahwa wanita akan segera mundur dari pria yang "terlalu sombong" atau "terlalu ingin ini-itu". Pria juga akan ditinggalkan jika mereka tak ramah pada orang lain, tampak kekurangan duit dan jika "tak nyambung" dengan wanita.
http://www.liputan6.com/
Ada Bakteri Berbahaya di Air Warga Merapi
Kepala Dinas Kesehatan Kabupaten Klaten Ronny Roekmito mengatakan, contoh air yang diambil pada sembilan bak penampungan air di Desa Balerante, Tegalmulyo, Sidorejo dan Kendalsari Kecamatan Kemalang, ternyata mengandung bakteri membahayakan. "Hasil uji laboratorium di Dinas Kesehatan Kabupaten Klaten menyatakan bahwa sembilan contoh air itu semuanya terdapat bakteri ecoli, sehingga tidak layak konsumsi, dan harus dimasak hingga mendidih sebelum diminum," kata Ronny.
Menurut Ronny, bakteri yang berkembang dalam air yang tidak sehat tersebut dapat menimbulkan penyakit. Bakteri tersebut hidup dalam air yang tidak sehat dan warga lereng Merapi terpaksa mengkonsumsi air hujan di bak-bak penampungan air setempat dikarenakan awan panas Merapi telah menghanguskan pipa-pipa penyalur air bersih. Padahal, butiran air hujan di lereng Merapi bereaksi dengan gas yang bisa membahayakan kesehatan.
"Kandungan air hujan akan berbeda-beda untuk setiap tempat tergantung kondisi. Di lereng Merapi saat erupsi air hujan bercampur abu dan tentu berbahaya jika diminum," kata Ronny. Penyakit yang dapat ditimbulkan berupa diare hingga penyakit pencernaan lainnya.
Ronny mengatakan, sejauh ini pihaknya belum menerima laporan tentang penyakit akibat konsumsi air tersebut. Bahkan angka penderita diare menurun sejak pengungsi kembali ke rumah masing-masing di lereng Merapi. "Kemungkinan masyarakat memang sudah lebih waspada terhadap kondisi itu, yakni ketika ingin mengkonsumsi air tersebut, harus benar-benar mendidih sebelum diminum untuk mematikan bakteri itu," katanya.
Hingga sekarang, pihak pemerintah belum bisa menyalurkan air bersih secara permanen ke lereng Merapi. Pengiriman air dari PDAM dan Pemkab Klaten pun terbatas serta belum dapat dinikmati oleh seluruh warga di sana.
http://kesehatan.liputan6.com/berita/201012/312113/Ada.Bakteri.Berbahaya.di.Air.Warga.Merapi
Makan di Depan Komputer Tingkatkan Nafsu Makan
Para peneliti dari Universitas Bristol meneliti cara memori dan perhatian dalam mempengaruhi nafsu makan.
Mereka meminta satu kelompok partisipan untuk makan pada saat jam makan siang dengan sembilan menu berbeda sambil bermain solitaire di depan komputer.Kelompok kedua diberi makanan yang sama tetapi tanpa solitaire.
Ternyata, setelah ditanya, kelompok yang bermain solitaire merasa kurang kenyang. Dampaknya berlangsung lama, hingga satu setengah jam kemudian partisipan yang makan sambil main solitaire mengambil biskuit coklat dua kali lebih banyak dibandingkan partisipan yang tak main game.
Pada akhir pengujian itu, partisipan yang main game ternyata lebih sulit untuk mengingat urutan kudapan yang mereka santap. Para ilmuwan mengatakan temuan mereka menunjukkan bahwa gangguan seperti main game dapat memicu penambahan jumlah makanan sepanjang hari dan bisa berdampak signifikan pada obesitas.
Pemimpin studi itu, g Dr Jeff Brunstrom mengatakan "ketika orang berpikir tentang ingatan, mereka berpikir tentang mengingat daftar belanjaan dan nama orang dan hal-hal seperti itu." "Kenyataannya memori membantu kita bahkan tanpa berpikir. Memori membantu kita mengingat bagaimana berjalan ke tempat kerja. Kami mencoba untuk memperkirakan bahwa hal itu juga berdampak pada nafsu makan." Penelitian sebelumnya mencatat dampak yang sama pada orang yang makan sambil menonton televisi.
http://kesehatan.liputan6.com/berita/201012/311967/Makan.di.Depan.Komputer.Tingkatkan.Nafsu.Makan
Air Embun dapat Menurunkan Kolesterol
Bagaimana air embun bisa menyehatkan? Leonardus menjelaskan, tubuh kita perlu mineral organik yang berasal dari makanan yang dikonsumsi, seperti daging, sayur-mayur, buah, makanan laut, telur, dan lain-lain. Mineral organik dapat diproses oleh tubuh dan bermanfaat untuk kesehatan. Sebaliknya, mineral anorganik dapat memberatkan kerja ginjal dan organ-organ tubuh lain.
Dengan segala kelebihan air embun, jika kita mengonsumsinya dapat membantu tubuh menekan kadar kolesterol dan LDL, mengurangi stroke, melancarkan sirkulasi darah, mengatasi sembelit, dan mencapai berat badan ideal. Ini semua diketahui berdasarkan hasil uji pra-klinis yang dilakukan oleh Puslitbang Biomedis dan Farmasi, Badan Litbangkes, Kementerian Kesehatan.
http://kesehatan.liputan6.com/info/201012/311993/Air.Embun.dapat.Menurunkan.Kolesterol
Ingin Berat Badan Stabil, Minumlah Teh
Seperti dilansir Zee News, Penelitian yang mengambil tikus sebagai percobaan ini mencoba untuk mengukur efektifitas teh untuk mencegah kenaikan berat badan, maupun efek buruk lainnya yang terjadi akibat mengkonsumsi makanan berlemak.
Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa dua jenis teh yang digunakan dalam penelitian ini yaitu teh hijau dan teh hitam, sama-sama memiliki manfaat besar bagi kestabilan bobot tubuh maupun pencegahan penumpukan lemak.
Teh hitam juga bisa meminimalisir dampak negatif dalam darah yang terjadi akibat diet ketat yang biasanya dilakukan untuk menurunkan berat badan. Teh mencegah naiknya kadar kolesterol, tingginya glukosa dalam darah dan resistensi insulin (biasa terjadi pada penderita diabetes tipe 2 dimana tubuh tidak lagi efektif menggunakan hormon insulin yang diproduksinya)
Teh juga bisa menurunkan resiko terkena serangan jantung, kanker juga penyakit parkinson. Penelitian lainnya juga menemukan bahwa meminum teh secara teratur untuk kurun waktu 10 tahun atau lebih dapat memperbaiki kepadatan tulang. Jadi sungguh banyak manfaat minum teh.
http://kesehatan.liputan6.com/berita/201012/312693/Ingin.Berat.Badan.Stabil.Minumlah.Teh
Inilah Topik Terpopuler Twitter Sepanjang 2010
Menurut laporan CNN, Selasa (13/12), Twitter mengeluarkan Trending Topic itu juga berdasarkan situs pencari Google. Tentunya, hal-hal menarik yang paling banyak dicari dan diminati oleh penggunanya.
Selama 2010, para pengguna Twitter sibuk membicarakan masalah wabah penyakit kolera di Haiti, yang membawa korban hingga ribuan orang. Sekuel terakhir Harry Potter, Harry Potter & the Deathly Hallows pun sangat menarik disimak. Piala Dunia 2010 juga selalu menjadi tontonan dan pembahasan paling menarik oleh para pengguna akun Twitter, termasuk terompet vuvuzela.
Selain itu, ternyata penyanyi muda Justin Bieber juga sempat menjadi "bintang" dalam situs multibahasa itu. Untuk masalah teknologi, ternyata Apple iPad yang menjadi nomor satu dalam Trending Topic di Twitter. Beberapa orang memang mengakui permasalahan tersebut menjadi pembicaraan saat mereka masuk ke akun Twitter-nya.(DES/ANS)
http://tekno.liputan6.com/berita/201012/311407/Inilah.Topik.Terpopuler.%3Ci%3ETwitter%3C/i%3E.Sepanjang.2010
Garuda Tersemat, PSSI Digugat
Tersebutlah David Tobing, pengacara publik yang juga pecinta timnas. David ingin PSSI tidak menyematkan lambang negara di kostum timnas karena hal itu tidak lazim secara internasional. Kostum timnas negara-negara lain misalnya, di dada kiri tersemat lambang asosiasi sepak bola-nya. Karena itu David akan mengajukan gugatan citizen law suit atau gugatan warga negara.
Terlepas dari itu semua, kostum timnas laris manis di pasaran, jelang laga semifinal melawan Filipina, 16 dan 19 Desember. Dari yang dijajakan di pinggir jalan sampai yang dijual di mal-mal. Mulai dari yang harganya puluhan ribu hingga ratusan ribu rupiah. Bahkan seorang pedagang di Tanah Abang mengaku kehabisan stok guna memenuhi hasrat membeli dari masyarakat. Kalau sudah begini pro dan kontra selalu ada!(DIM)
http://bola.liputan6.com/corner/201012/311321/Garuda.Tersemat.PSSI.Digugat
Berlari Saat Hamil, Lahirkan Anak Pintar
Informasi yang selama ini beredar, ibu hamil dilarang olahraga berat karena bisa membuat aliran darah tidak berjalan sempurna pada uterus sehingga bayi bisa berisiko kekurangan oksigen. Sampai saat ini, belum ada penelitian yang mengungkapkan kebenarannya.
Sebuah studi membuktikan, ibu hamil yang rajin olahraga melahirkan anak yang lebih pintar. Ini terlihat setelah anak dilahirkan dan pada berusia 5 tahun melakukan tes intelegensia dan kemampuan berbahasa, memiliki skor yang memuaskan dibanding anak-anak yang ibunya jarang berolahraga ketika hamil.
Bagi ibu hamil yang rajin berolahraga, khususnya lari, menurut Dr. Robert Sallis, juru bicara American College of Sports Medicine, bisa menyelamatkan ibu dari risiko kenaikan berat badan berlebih selama kehamilan. Tak hanya itu, para ibu juga menjalani proses bersalin lebih mudah dan tidak mengalami depresi paska melahirkan.
"Pada intinya, ibu hamil yang rutin berlari akan lebih rileks saat masa kehamilan, melahirkan, dan setelah melahirkan," kata Sallis.
Tapi ada beberapa hal yang harus diperhatikan para ibu ketika ingin berlari di masa kehamilan. Berikut beberapa panduan dari Sallis:
1. Mulailah rutin berlari dari sekarang. Biasanya, lanjut Sallis, para ibu baru merasa harus hidup sehat ketika memasuki masa kehamilan. Di satu sisi ini baik, tapi di sisi lain ini menunjukkan kita sedikit keterlambatan. Karena sebenarnya, saat masa kehamilan, perubahan tubuh dan fluktuasi hormon justru akan membuat kita malas berolahraga.
Jadi ketika kita mulai rutin berolahraga jauh sebelum hamil, maka tubuh akan cepat beradaptasi dengan segala perubahan yang terjadi. Ini artinya, saat masa kehamilan, kita tak akan kesulitan untuk ‘merayu’ tubuh melakukan olahraga.
2. Tidak perlu mengurangi level olahraga. "Kebanyakan dari ibu hamil, akan mengurangi intensitas olahraganya di trimester pertama dan ketiga," ucap Sallis. Alasannya, di trimester pertama, mereka takut terjadi sesuatu pada janin saat melakukan olahraga. Sedangkan di trimester ketiga, biasanya mereka sudah mengalami kesulitan mobilitas karena kandungan semakin besar.
"Padahal, sebenarnya olahraga tetap bisa dilakukan pada usia kehamilan berapa pun," tegas Sallis.
3. Pastikan Anda selalu terhidrasi. Pada prinsipnya, menurut Sallis, olahraga lari akan membuat semua orang lebih cepat haus, keringatan, dan lembap. Jadi, jika ada yang mengatakan olahraga lari justru akan membuat ibu hamil mengalami serangan dehidrasi, sebenarnya tidak benar.
"Selama kita memberikan tubuh cairan yang cukup selama berlari, maka segala reaksi dehidrasi tidak akan pernah terjadi," ujar Sallis kembali menyakinkan. Dan jika tubuh merasa pusing dan kepanasan, itu artinya tubuh mengalami dehidrasi. "Berhenti berlari dan minumlah air putih sebanyak yang dibutuhkan tubuh agar kembali bugar."
4. Pilih area lari dengan bidang yang datar. Salah satu isu penting yang harus diperhatikan ibu hamil ketika berlari adalah menjaga tubuhnya tetap seimbang. Itu mengapa Sallis menyarankan agar kita memilih area lari dengan bidang yang datar. Dengan begitu, keseimbangan tubuh tetap terjaga dan kita tidak mudah kelelahan.
5. Gunakan sepatu lari yang nyaman. Saat kita hamil, elastisitas otot akan berkurang. Ini karena hormon relaxin yang dikeluarkan tubuh. "Jadi sepatu lari yang nyaman akan menyelamatkan kita dari cedera otot," ucap Sallis.
http://gayahidup.liputan6.com/berita/201012/311941/Berlari.Saat.Hamil.Lahirkan.Anak.Pintar
Pakaian Dalam Khusus untuk di Bandara
Hal inilah yang membuat pemilik perusahaan pakaian dalam AS Rocky Flats Gear, Jeff Buske, membuat pakaian dalam khusus untuk di bandara. Ia mendesain pakaian dalam khusus itu dengan motif dedaunan dan berfungsi untuk membuat Anda bisa melewati pemindai tubuh tanpa khawatir bagian privasi Anda terlihat. Buske mengatakan, penemuannya itu menggunakan logam bubuk yang bisa melindungi bagian privasi saat menjalani pemeriksaan medis atau pemindai keamanan.
Seperti dilansir Associated Press, Senin (22/11), Buske juga mengatakan pakaian dalam ini sudah didesain dengan bahan tipis dan nyaman sesuai tubuh manusia sehingga sulit untuk menyembunyikan benda apa pun di dalamnya. Campuran logam tungsten dan bahan logam lain terbukti berhasil melewati detektor logam.
Pakaian dalam khusus ini pun sudah didesain berbeda untuk pria dan wanita. Untuk pria, pakaian dalam khusus ini dengan motif dedaunan, dan untuk wanita dengan motif berbentuk tangan tergenggam.
"Gaun Daging" Lady Gaga Jadi Ikon Fashion 2010
Situs MyCelebrityFashion.co.uk melaporkan, sebanyak 43 persen orang memilih gaun daging Lady Gaga sebagai pakaian paling fenomenal yang elambangkan tahun ini. Saat diwawancarai mengenai hasil poliing situs tersebut, Lady Gaga hanya bisa mengernyitkan kening seraya berkata, "Ada masalah dengan gaun daging saya?"
Situs itu juga mengungkapkan pakaian terkeren yang dipakai selebritis selama tahun ini. Tunangan pangeran William, Kate Middleton pun masuk dalam nominasi.
Pakaian wanita berusia 28 tahun ini saat mengumumkan pertunangannya berhasil menduduki peringkat kedua. Gaun berwarna biru hasil karya Reiss Issa ini mendapatkan 39% suara.
http://gayahidup.liputan6.com/berita/201012/312858/.Gaun.Daging.Lady.Gaga.Jadi.Ikon.Fashion.2010
Senin, 20 Desember 2010
Beberapa Ciri Bahasa Indonesia Baku
Beberapa Ciri Bahasa Indonesia Baku
Karena wilayah pemakaiannya yang amat luas dan penuturnya yang beragam, bahasa Indonesia pun mempunyai banyak ragam. Berbagai ragam bahasa itu tetap disebut sebagai bahasa Indonesia karena semua ragam tersebut memiliki beberapa kesamaan ciri. Ciri dan kaidah tata bunyi, pembentukan kata, dan tata makna pada umumnya sama. Itulah sebabnya kita dapat saling memahami orang lain yang berbahasa Indonesia dengan ragam berbeda walaupun kita melihat ada perbedaan perwujudan bahasa Indonesianya.
Di samping ragam yang berdasar wilayah penuturnya, ada beberapa ragam lain dengan dasar yang berbeda, dengan demikian kita mengenal bermacam ragam bahasa Indonesia (ragam formal, tulis, lisan, bidang, dan sebagainya); selain itu ada pula ragam bidang yang lazim disebut sebagai laras bahasa. Yang menjadi pusat perhatian kita dalam menulis di media masa adalah “bahasa Indonesia ragam baku”, atau disingkat “bahasa Indonesia baku”. Namun demikian, tidaklah sederhana memerikan apa yang disebut “ragam baku”
Bahasa Indonesia ragam baku dapat dikenali dari beberapa sifatnya. Seperti halnya dengan bahasa-bahasa lain di dunia, bahasa Indonesia menggunakan bahasa orang yang berpendidikan sebagai tolok ukurnya. Ragam ini digunakan sebagai tolok ukur karena kaidah-kaidahnya paling lengkap diperikan. Pengembangan ragam bahasa baku memiliki tiga ciri atau arah, yaitu:
- Memiliki kemantapan dinamis yang berupa kaidah dan aturan yang tetap. Di sini, baku atau standar berarti tidak dapat berubah setiap saat.
- Bersifat kecendikiaan. Sifat ini diwujudkan dalam paragraf, kalimat, dan satuan-satuan bahasa lain yang mengungkapkan penalaran dan pemikiran yang teratur, logis dan masuk akal
- Keseragaman. Di sini istilah “baku” dimaknai sebagai memiliki kaidah yang seragam. Proses penyeragam bertujuan menyeragamkan kaidah, bukan menyeragamkan ragam bahasa, laras bahasa, atau variasi bahasa.
Berikut adalah contoh antara kalimat Non Baku dan Baku yang sering salah digunakan :
1. Mempesona sekarang menjadi Memesona
2. Memperbaiki sekarang menjadi Memerbaiki
3. Memperbaharui sekarang menjadi Memerbaharui
4. Memperkosa menjadi Memerkosa
5. Memperdaya menjadi Memerdaya
6. Memperlambat menjadi Melambatkan
5. Memperalat menjadi Memeralat
Minggu, 12 Desember 2010
Posisi Tidur Pengaruhi Kecantikan Kulit
Menurut Patricia, terlentang adalah posisi tidur yang lebih baik dibanding tengkurap. Sebabnya, posisi tengkurap atau menyamping dapat berpengaruh pada pembentukan kerutan pada wajah dan mata. Posisi ini bisa menimbulkan goresan atau garis yang membekas permanen pada kulit.
Lalu bagaimana jika kita sudah terbiasa tidur dengan posisi tengkurap atau menyamping? Coba ganti sarung bantal dengan bahan dari satin. Tekstur kain satin yang halus seperti sutera dapat membebaskan kulit wajah dari kerutan. Selain itu, pakai juga selimut agar kita lebih rileks dan suhu tubuh selalu hangat. Kondisi ini akan membuat tidur kita lebih berkualitas sehingga kerja hormon melatonin makin efektif bagi kulit.
Selain posisi tidur, kita juga harus memperhatikan bantal yang digunakan. Usahkan posisi kepala yang lebih tinggi daripada jantung saat tidur. Tujuannya, agar ketika bangun, mata tidak terlihat bengkak. "Posisi kepala yang sejajar dengan jantung saat tidur akan membuat aliran darah mengumpul pada wajah," kata Patricia Farris.
http://kesehatan.liputan6.com/info/201012/310895/Posisi.Tidur.Pengaruhi.Kecantikan.Kulit
Bayi Prematur Berisiko Diabetes
Sebuah studi di Finlandia menunjukkan bahwa bayi yang lahir prematur cenderung memiliki risiko diabetes tipe 2 yang tinggi. Menurut tim peneliti, yang dirilis awal Desember ini di Helsinki, Finlandia, risiko pengembangan diabetes tipe 2 bagi bayi yang lahir prematur adalah sekitar 60 persen.
Data penelitian itu merinci, angka risiko 60 persen tadi lebih tinggi dari populasi pada umumnya. Hal ini disebabkan bayi prematur menghabiskan waktu berada di luar rahim. Akibatnya, dapat mengurangi massa otot dan mengganggu metabolisme gula dalam tubuh.
Penelitian ini melibatkan lebih dari 13 ribu pria dan wanita yang lahir prematur di Helsinki antara 1934 sampai 1944. Semua orang tersebut telah melakukan pengobatan diabetes.(Xinhua/EPN)
http://kesehatan.liputan6.com/berita/201012/309950/Bayi.Prematur.Berisiko.Diabetes
Ciri-ciri fisik sejak lahir, anak-anak hingga dewasa
Anak Indigo terlahir dengan jiwa yang tua, atau tingkat kedewasaan dini pada usia sangat muda atau anak-anak. Sebagian anak Indigo bahkan memperlihatkan pertumbuhan jiwa yang luar biasa sejak usia bayi, seperti kemampuan berpikir analitik dalam memahami fungsi benda-benda, menilai karakter orang dewasa, mengungkapkan maksud hatinya kepada orang di sekitarnya, dan lain sebagainya. Pengaruh perkembangan jiwa yang terlalu cepat itu juga tampak pada pertumbuhan fisik seperti gigi yang muncul lebih cepat, dan kemampuan motorik seperti berjalan dan berbicara yang lebih dulu dari bayi pada umumnya.
Karena kemampuan anak Indigo terletak pada kekuatan jiwanya, maka bentuk fisik secara spesifik banyak terdapat di bagian kepalanya. Ciri yang khas adalah bentuk kepala yang sedikit agak lebih besar dari bayi atau anak-anak pada umumnya, terutama pada bagian lingkar kepala, dan dahi serta kening yang lebih lebar.
Kuantitas otak anak Indigo biasanya lebih besar disebabkan penggunaannya relatif lebih sering sejak usia dini tadi. Mereka berpikir dan menganalisa setiap apa yang dilihat, didengar atau dirasakannya.
Pelebaran pada lingkar kepala menunjukkan penggunaan kemampuan telepati, pada kening adalah analitik, sedangkan dahi adalah visualisasi dan imajinasi citra-citra supranatural.
Bentuk daun telinga pun mempunyai bentuk yang sedikit lebih keluar dari kepala, memanjang pada bagian ujung atas, dan agak menekuk ke atas pada bagian cuping bawah. Lebih kuatnya â€Å“insting reptilâ€� merupakan sebab kemunculan ciri binatang yang tergambar pada bentuk daun telinga ini.
Begitu juga dengan mata, terutama tatapan mata yang sangat tajam dan dalam, dengan bagian pupil atau orang-orangan mata yang lebih besar, sehingga tampak hanya tersisa sedikit ruang untuk warna putih mata. Pandangan mata anak Indigo bertolak belakang dengan pandangan mata anak autis. Kalau anak autis tidak bisa menatap mata orang lain, atau tidak bisa berkonsentrasi pada satu titik dalam waktu yang lama, sedangkan anak Indigo sebaliknya, mereka dengan berani menatap – sambil menganalisa karakter – orang dewasa di depan mereka, dan tingkat konsentrasinya terhadap sesuatu sangat tinggi untuk ukuran mereka. Sedangkan orang-orangan mata yang lebih besar menunjukkan kemampuan melihat makhluk gaib dan hal-hal yang tersembunyi lainnya dari dimensi-dimensi lain. Selain itu ada sebagian anak Indigo yang terlahir dengan mata agak sedikit jereng, baik ke tengah – ke arah hidung – atau ke luar.
Susunan gigi-geligi mereka biasanya terlihat rapi dan bagus, dan terasa sangat tajam apabila anda merasakan gigitannya. Pada usia bayi ketika mulai tumbuh satu dua gigi, mereka cenderung melakukan kegiatan gigit-menggigit yang lebih sering dan intensif.
Ada semacam tanda aneh yang mungkin ditemukan pada saat kelahirannya – dan mungkin terbawa sampai usia beberapa tahun. Tanda itu terdapat di dahi, di antara kedua mata, sedikit agak di atasnya. Tanda yang pada sebagian anak Indigo terlihat cukup jelas seperti bekas pukulan yang membekas dalam dengan warna agak gelap samar. Tanda ini seperti â€Å“mata ketigaâ€� yang menampakkan dirinya secara fisik.
Demikianlah sedikit pengetahuan saya tentang ciri-ciri fisik anak Indigo, yang mungkin bisa membantu para orang tua dalam mengenali keindigoan pada anak-anak mereka, terutama sejak usia bayi (balita) hingga usia anak-anak. Ciri-ciri tersebut di atas bisa saja akan bertahan hingga usia dewasa, namun biasanya akan mengalami penurunan atau peningkatan sesuai perubahan perilaku dan emosi jiwa. Namun secara umum, ukuran kepala yang lebih besar, bentuk daun telinga, dahi dan kening yang lebar, dan tatapan mata akan bertahan hingga usia dewasa.
sumber: Anwariansyah wikimu
Rabu, 08 Desember 2010
Manfaat berfikir positif dan senyum
Sudah tidak diragukan lagi bahwa hanya dengan berpikir positif badan kita menjadi sehat, tidak sakit-sakitan, atau bahkan sukses dalam bisnis. Memang dengan berpikir positif urat-urat saraf kita menjadi tidak tegang, sehingga pikiran menjadi jernih, mudah memutuskan hal-hal yang penting. Selain berpikir positif, senyum juga sangat besar pengaruhnya terhadap diri kita. Saya sering menganjurkan teman-teman meluangkan waktunya untuk tersenyum.
Orang yang sedih bisa gembira dengan senyum. Orang marah akan reda jika bisa tersenyum. Jika tidak bisa tersenyum, dipaksakan untuk tersenyum dengan cara menarik ujung bibir seperti orang yang sedang tersenyum. Dengan cara tersebut sudah terbukti mengendorkan urat saraf yang tegang.
Dalam buku The Secret juga diungkapkan bahwa pikiran positif menjadi dasar utama dalam mencapai kesuksesan. Bahkan orang yang sakit pun akan sembuh hanya dengan berpikir positif. Tetapi mudahkah kita untuk berpikir positif?
Pertanyaan tersebut tentu jawabannya akan berbeda-beda tergantung siapa yang menjawab. Ketika saya belum mengenal seseorang, saya akan mudah untuk berpikir positif, tetapi ketika saya sudah mengenal sampai kulit-kulitnya, agak susah untuk berpikir positif. Contohnya ketika salah seorang teman mempunyai kebiasaan suka membuang sampah sembarangan, atau setiap kali ada dia tempatnya menjadi kotor, saya akan sulit sekali berpikiran bahwa dia adalah orang yang selalu menjaga kebersihan. Tetapi saya mengakalinya dengan berkata dalam hati “Oo mungkin dia belum tahu pentingnya kebersihan”.
Yang lebih saya tidak suka dan sulit sekali berpikir positif adalah ketika melihat orang yang suka mengeluh. Sedikit-sedikit mengeluh. Menghadapi masalah kecil terasa besar, dan seakan-akan sudah tidak ada jalan keluarnya. Jika melihat orang seperti ini cepat-cepat saya tinggal pergi, takut terkena virus mengeluhnya.
Jadi, dengan berpikir positif dan senyum, hati menjadi tenang, pikiran menjadi jernih, saraf tidak tegang, dan bekerja akan menjadi lebih lagi. Mari kita mulai hari-hari dengan berpikir positif dan senyum serta syukur!
Minggu, 28 November 2010
bahasa gaul dalam kehidupan masyarakat
ASAL USUL BAHASA GAUL
Bahasa gaul sebenarnya sudah ada sejak 1970-an. Awalnya istilah-istilah dalam bahasa gaul itu untuk merahasiakan isi obrolan dalam komunitas tertentu. Tapi karena sering juga digunakan di luar komunitasnya, lama-lama istilah-istilah tersebut jadi bahasa sehari-hari.
Kita pasti sering mendengar istilah-istilah gaul seperti cupu, jayus, atau jasjus, dan sebagainya. Bahkan mungkin kita sendiri sering menggunakannya dalam obrolan sehari-hari dengan teman-teman. Sebagai anak gaul, ya kita sih senang-senang saja menggunakan kosakata barn yang enggak ada dalam Kamus Besar Bahasa Indonesia. Paling- paling guru bahasa Indonesia atau orangtua kita saja yang agak risi kalau kebetulan mereka mendengarnya.
Seharusnya mereka enggak perlu merasa terganggu mendengar bahasa gaul remaja zaman sekarang. Toh di saat mereka muda dulu, mereka juga punya bahasa gaulnya sendiri. Iya, bahasa gaul enggak hanya muncul belakangan ini saja, tapi sudah muncul sejak awal 1970-an. Waktu itu bahasa khas anak muda itu biasa disebut bahasa prokem atau atau bahasa okem. Salah satu kosakata bahasa okem yang masih sering dipakai sampai sekarang adalah "bokap".
Bahasa okem awalnya digunakan oleh para preman yang kehidupannya dekat sekali dengan kekerasan, kejahatan, narkoba, dan minuman keras. Istilah-istilah baru mereka ciptakan agar orang-orang di luar komunitas mereka enggak mengerti. Dengan begitu, mereka enggak perlu lagi sembunyi-sembunyi untuk membicarakan hal negatif yang akan maupun yang telah mereka lakukan.
Karena begitu seringnya mereka menggunakan bahasa sandi mereka itu di berbagai tempat, lama-lama orang awam pun mengerti yang mereka maksud. Akhirnya mereka yang bukan preman pun ikut-ikutan menggunakan bahasa ini dalam obrolan sehari-hari sehingga bahasa okem tidak lagi menjadi bahasa rahasia. Kalau enggak percaya, coba deh tanya bokap atau nyokap kita, tabu enggak mereka dengan istilah mokal, mokat, atau bokin. Kalau mereka enggak mengerti artinya, berarti di masa mudanya dulu mereka bukan anak gaul.
Dengan motif yang lebih kurang sama dengan para preman, kaum waria juga menciptakan sendiri bahasa rahasia mereka. Sampai sekarang kita masih sering kan mendengar istilah "bencong" untuk menyebut seorang banci? Nah, kata bencong itu sudah ada sejak awal 1970-an juga, ya... hampir bersamaan deh dengan bahasa prokem. Pada perkembangannya, konon para waria atau banci inilah yang paling rajin berkreasi menciptakan istilah-istilah baru yang kemudian memperkaya bahasa gaul.
Kosakata bahasa gaul yang berkembang belakangan ini sering enggak beraturan alias enggak ada rumusnya. Sehingga kita perlu menghafal setiap kali muncul istilah baru. Misalnya untuk sebuah lawakan yang enggak lucu, kita biasa menyebutnya garing atau jayus. Ada juga yang menyebutnya jasjus. Untuk sesuatu yang enggak oke, biasa kita sebut cupu. Jayus dan cupu bisa dibilang kosakata baru.
- Tambahan awalan ko.
Contoh lainnya:
Mati - komat (ko+mat) - mokat
Bini - kobin (ko+bin) - bokin
Beli - kobel (ko+bel) - bokel
Bisa - kobis (ko+bis) – bokis
- Kombinasi e + ong
Contoh lain:
Makan - mekong
Sakit - sekong
Laki - lekong
Lesbi - lesbong
Mana – menong
- Sisipan in
Contoh lain:
Banci - b(in)an-c(in)i - binancini
Mandi - M(in)an-d(in)i -- Minandini
Toko - t(in)o-k(in)o - tinokino
Homo - h(in)o-m(in)o - hinomino
Tambahan sisipan Pa/pi/pu
Contoh:
Mati - ma (+pa) ti(+pi) - mapatipi
Cina - ci (+pi) na (+pa) - cipinapa
Gila - gi (+pi) la(+pa) - gipilapa
Tilang - ti (+pi) la(+pa)ng - tipilapang
resensi film
RESENSI FILM
STEP UP 3
Film step up 3 ini adalah lanjutan dari step up 1 dan 2.Film ini masih bercerita tentang
penari jalanan (street dance).di step up 3 ini ada sekelompok penari jalanan yang hidup bersama.
pada suatu saat tempat mereka tinggal akan disita oleh bank karena telat embayar uang sewa 5
bulan.untuk mencari danna untuk mempertahankan rumah mereka,mereka mengikuti
kompetisi dance internasional.
tempat tinggal mereka sangat berarti karena disanalah mereka mengkreasikan diri dengan
hobi yaitu dance,dan salah satu dari mereka yang bernama luke dialah yang mempunyai tempat
tersebut dari peninggalan orang tuanya.dan dari street dance lah mereka memulai kehidupan.
Tokoh
protagonis : luke,natalie,jacob,moose
antagonis : julian
Alur
Alur dalam film ini alur maju karena tidak melihat kejadian masa lalu.
saran dan kritik :
bagi yang menyukai dance di step up 3 ini gerakan yang dipakai cukup rumit tapi efek
yang dipaki di film ini sangat bagus dari film sebelumnya
Senin, 01 November 2010
bahasa baku
Kata baku merupakan kata-kata yang standar sesuai dengan aturan kebahasaan yang berlaku, didasarkan atas kajian berbagai ilmu, termasuk ilmu bahasa dan sesuai dengan perkembangan zaman. Kebakuan suatu kata amat dapat dilihat dari disiplin ilmu bahasa dari berbagai segi agar menghasilkan satuan bunyi yang amat berarti.
Kata baku adalah kata yang digunakan sesuai dengan kaidah bahasa Indonesia yang telah ditentukan. Konteks penggunaannya adalah dalam kalimat resmi, baik lisan maupun tertulis dengan pengungkapan gagasan secara tepat. Biasanya kata tidak baku akan muncul dalam kehidupan sehari-hari.
Berikut beberapa kata yang sering digunakan dalam bahasa tulis:
Kata Tidak Baku | Kata Baku |
aktifitas | aktivitas |
analisa | analisis |
anarkhi | anarki |
antar kota, antar pulau | antarkota, antarpulau |
antri | antre |
apotik | apotek |
atlit | atlet |
azas, azasi | asas, asasi |
adzan | azan |
sistim | sistem |
shalat, sholat | salat |
Al-Qur’an, Al-Quran | Alquran |
praktek | praktik |
hakekat | hakikat |
nasehat | nasihat |
hirarki | hierarki |
Ramadhan | Ramadan |
metoda | metode |
jaman | zaman |
daptar | daftar |
kwitansi | kuitansi |
kwalitas | kualitas |
kwantitas | kuantitas |
Pebruari | Februari |
Nopember | November |
propinsi | provinsi |
jadual | jadwal |
ijasah | ijazah |
kreatifitas | kreativitas |
Penggunaan Kata-Kata Baku
Kata-kata yang belum lazim atau masih bersifat kedaerahan sebaiknya tidak digunakan, kecuali dengan pertimbangan- pertimbangan khusus. Contohnya:
a. cantik sekali - cantik banget
b. lurus saja - lempeng saja
c. masih kacau - masih sembraut
Penggunaan Ejaan Resmi Dalam Ragam Tulisan
Ejaan yang kini berlaku dalam bahasa Indonesia adalah ejaan yang disebut ejaan bahasa Indonesia yang disempurnakan (singkat EyD). Contohnya :
a. melipatgandakan - melipat gandakan
b. pergi ke pasar - pergi kepasar
c. sistem – sistim
Penggunaan Lafal Baku Dalam Ragam Lisan
Hingga saat ini lafal yang benar atau baku dalam bahasa Indonesia belum pernah ditetapkan.contohnya :
a. atap – atep
b. menggunakan – menggaken
c. pendidikan - pendidi’an
Penggunaan Kalimat Secara Efektip
Keefektipan kalimat ini dapat dicapai antara lain dengan:
• Susunan kalimat menurut aturan tata bahasan yang benar, misalnya:
• Adanya kesatuan pikiran dan hubungan yang logis didalam kalimat. Misalnya:
• Bahasa Baku
• Penggunaan kata secara tepat dan efesien.
• Penggunaan pariasi kalimat atau pemberian tekanan pada unsur kalimat yang ingin ditonjolkan.
http://aderiska-pilyang.blogspot.com/2010/10/perubahan-kata-baku-dan-sering.html
http://abcdefghijklmnopratama.blogspot.com/2010/10/perubahan-kata-kata-baku-yang-terbaru.html
http://siitii-wahyunii.blogspot.com/2010/10/perubahan-kata-kata-baku-yang-terbaru.html